Kenapa Blog Saya Tidak Ter-indeks Google

Banyak blogger yang mengeluh, kenapa blog nya tidak ter-indeks Google? Bot mesin pencari Google bekerja merayapi miliaran halaman blog, tidak dipungkiri ada beberapa blog yang terlewati. Ada beberapa alasan bot atau spider Google tidak meng-indeks satu blog, yang sering kali adalah:

Kenapa Blog Saya Tidak Ter-indeks Google


1. Blog baru diluncurkan sehingga Bot mesin pencari Google belum sempat merayapinya. Ini yang sering terjadi, untuk itu sebaiknya mendaftarkan blog ke google webmaster (Google Search Conlose agar blog cepat terindeks dengan cepat).

2. Desain blog menyulitkan Google ketika merayapi isi blog secara efektif. Banyak orang membuat blog hanya sekedar menampilkan wajah blog yang bagus seperti menggunakan flash, iframe sehingga Google sulit mendeteksi isi artikel. Padahal, bot hanya mampu mengambil data berupa teks.

3. Bot Google mendapatkan kesalahan saat mencoba merayapi blog. Terkadang struktur template atau theme tidak sesuai dengan algoritma mesin pencari, sehingga sewaktu bot datang untuk merayapi menemukan banyak kesalahan. Selain itu ada blokir terhadap bot untuk tidak merayapi blog yang dibuat tidak benar.

4. Blog tidak tersambung dengan baik dari blog lainnya di web. Meskipun hal ini relatif kecil, adanya tautan dari atau ke situs lain dapat mempengaruhi bot untuk segera mengindeks blog lebih banyak lagi. Bisa saja indeks telah dilakukan, namun hanya sedikit dan biasanya hanya homepage.

Hasil penelusuran mesin pencari Google sepenuhnya otomatis yang menggunakan perangkat lunak bernama "perayap web / google bot / spider" yang menjelajahi web secara rutin untuk menemukan blog yang akan ditambahkan ke indeks data base.

Bahkan, sebagian besar blog yang tercantum dalam hasil penelusuran Google tidak dikirimkan secara manual untuk dicantumkan, tetapi ditemukan dan ditambahkan secara otomatis saat bot Google merayapi web tersebut.


Kenapa Blog Saya Tidak Ter-indeks Google - Lentera Kecilku


0 komentar:

Posting Komentar

Semua komentar dimoderasi. Maaf jika komentar tidak ditampilkan atau dibalas.